SMP Negeri 1 Batang didirikan pada tanggal 1 Agustus 1960 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (saat itu masih bernama Menteri Pendidikan, Pengadjaran dan Kebudajaan) No. 187/S.K/B/III. Sebelum terbitnya SK tersebut SMP Negeri 1 Batang merupakan sekolah dengan nama SGB (Sekolah Guru-B) Negeri di Batang. SGB seluruh Indonesia mulai tahun ajaran 1958/1959 tidak menerima lagi murid kelas 1, sebagai gantinya menerima murid SMP Negeri. Akhirnya pada 1 Agustus terbit SK Menteri tersebut yang merubah SGB Negeri menjadi SMP Negeri, termasuk SMP Negeri Batang (kini SMP Negeri 1 Batang). Dari sinilah akhirnya setiap tanggal 1 Agustus dijadikan hari lahir SMP Negeri 1 Batang.
Logo HUT ke56 SMP Negeri 1 Batang |